Sukses

Alasan Barcelona Tunjuk Valverde Jadi Pelatih Anyar

Barcelona memilih Valverde sebagai suksesor Luis Enrique.

Liputan6.com, Barcelona - Barcelona resmi menunjuk Ernesto Valverde sebagai pelatih anyar mereka. Valverde menjadi pelatih Barcelona menggantikan Luis Enrique, yang mengundurkan diri.

Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu, menegaskan, Valverde selalu jadi pilihan utama sebagai suksesor Enrique. Mantan pelatih Athletic Bilbao dinilai sosok yang tepat melatih Blaugrana.



"Saya telah berbicara secara pribadi dengan Ernesto Valverde dan saya katakan kepada dia keputusan kami," kata Bartomeu, seperti dilansir Tribal Football.

"Dia mengatakan sangat gembira dan sangat bahagia, dia merasa itu tantangan besar untuk menjadi pelatih Barcelona," ungkap Bartomeu tentang komentar Valverde.

Bartomeu juga mengungkap alasan klub asal Katalan itu kepincut dengan pelatih berusia 53 tahun itu. Dia berpendapat, kemampuan, pengetahuan, dan pengalaman Valverde layak menangani Barcelona.

"Dia mencintai sepak bola usia muda dan dia punya gaya spesial, sama dengan apa yang kami lakukan di Barcelona," jelasnya.

"Dia punya filosofi yang sama dengan Barcelona dan melatih dengan cara seperti kami berlatih," ujar Bartomeu.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.