Sukses

Juara Tahun Lalu, Iannone Menang Lagi di MotoGP Austria?

Iannone tertantang untuk kembali juara di MotoGP Austria bersama Suzuki.

Liputan6.com, Wina - Andrea Iannone berharap bisa mengulangi kemenangan fenomenalnya di MotoGP Austria akhir pekan ini. Saat masih memperkuat Ducati Corse tahun lalu, pembalap asal Italia sukses jadi juara di Sirkuit Red Bull Ring.

Itu merupakan kemenangan pertama Iannone sejak promosi di Kejuaraan Grand Prix balap motor pada 2013. Hasil positif itu juga merupakan kemenangan pertama tim Ducati dalam 2.128 hari terakhir.

Dengan kata lain, hasil positif itu akan dijadikan sebagai modal saat menjalani balapan seri 11 akhir pekan ini. Meski, Iannone belum tampil memuaskan dengan tim barunya, Suzuki, musim ini.

"Trek Ini memiliki arti khusus bagi saya, karena inilah saat saya meraih kemenangan pertama di kelas MotoGP. Karena itu bakal menambah motivasi saya untuk tampil kompetitif dan membawa pulang hasil positif," kata Iannone seperti dikutip dari GPOne, Jumat (11/7/2017).

Iannone tampaknya ingin menebus penampilan buruknya bersama Suzuki musim ini. Pada balapan terakhir di Brno, The Maniac Joe harus puas tercecer di urutan 19 setelah finis dengan catatan waktu  45 menit 39.320 detik.

“Saya ingin melupakan balapan terakhir. Saya telah melakukan beberapa hal baru pada pengujian di Brno, di sana ada beberapa perbaikan yang telah dilakukan yang memberi saya kepercayaan lebih untuk mengendarai motor Suzuki dan saya senang bisa kembali ke lintasan," kata Iannone. * (David Permana)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.