Sukses

Kejuaraan Dunia Junior: Choirunnisa Dijegal Wakil Malaysia

Choirunnisa mengaku kecewa setelah tersingkir di babak 16 besar Kejuaraan Dunia Junior Bulu Tangkis 2017.

Liputan6.com, Yogyakarta - Choirunnisa gagal meraih meraih tiket perempat final Kejuaraan Dunia Junior Bulu Tangkis 2017. Tunggal putri Indonesia itu harus mengakui keunggulan Goh Jin Wei dari Malaysia dengan skor 15-21 dan 19-21.

"Pertandingan ini mengecewakan, saya tidak bisa ngomong," ujar Choirunnisa setelah pertandingan babak 16 besar Kejuaraan Dunia Junior di GOR Among Rogo, Yogyakarta, Kamis (19/10/2017).

Choirunnisa mengaku sulit fokus dan konsentrasinya naik turun. Padahal, sejak awal pertandingan ia merasa tidak ada beban melawan Goh Jin Wei.

Choirunnisa kehilangan konsentrasi setelah beberapa kali pukulannya keluar dan gagal meraih poin. "Dari situ saya jadi tidak percaya diri sendiri," ucapnya.

Selain itu, keinginan untuk cepat mematikan serangan lawan justru menjadi bumerang bagi konsentrasinya. Menurutnya, Goh Jin Wei merupakan lawan yang kuat, tetapi dari segi kecepatan masih kurang.

Ia juga berkeinginan untuk berlatih lebih baik, terutama kekuatan pukulan dan ketahanan kaki saat bertanding. (Switzy Sabandar)

Saksikan video pilihan berikut ini:

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.