Sukses

Jelang Liga 1, Persib Kesulitan Cari Pemain Baru

Persib terus berbenah menyambut musim baru.

Liputan6.com, Bandung - Persib Bandung masih memburu empat pemain untuk menjadi kekuatan tambahan pada kompetisi Liga 1 musim ini. Sebelum digelar pertengahan Maret, manajemen Maung Bandung wajib memenuhi keinginan pelatih Mario Gomez.

Namun hasrat Persib untuk bisa mendatangkan pemain incarannya tidak berjalan mulus pasalnya beberapa diantaranya sudah terikat kontrak dengan tim lain.

Meski belum mengungkapkan identitas para pemain, tim berjuluk Maung Bandung masih melakukan negosiasi dan mencari pemain lain dengan status bebas transfer.

"Jadi posisi manajemen itu adalah untuk bisa memenuhi apa yang diinginkan pelatih, cuma mohon dipahami karena kondisi pemain yang bisa dikatakan tidak mudah, terutama pemain lokal. Kami serahkan ke pelatih untuk pemain yang istilahnya akan berlaga nanti di kompetisi, siapapun pemainnya lokal atau asing," kata Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat, Kuswara S. Taryono.

"Jadi dalam beberapa waktu ke depan kami masih komunikasikan lebih lanjut. Intinya kami memanfaatkan pemain yang ada dulu saja. Kami percaya penuh kemampuan Gomez."

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Nasib Essien

Disinggung soal nasib mega bintang Michael Essien, Kuswara menjelaskan sampai saat ini pemain asal Ghana tersebut masih berstatus sebagai pemain Persib.

"Kalau slot asing kita sama-sama tahu sudah full, kami masih tunggu keputusan dari pelatih soal Essien. Pasalnya keputusan pelatih sangat menentukan untuk langkah manajemen," ucapnya.

Yang jelas Kuswara berharap Bobotoh tetap bersabar dan menyerahkan segala keputusan kepada pelatih dan manajemen.

3 dari 3 halaman

Minta Bobotoh Bersabar

"Intinya tim pelatih sedang mencari yang pas (pemain). Pemainnya tidak semua dalam posisi free, ada yang direkomendasi tapi dia sudah ada komitmen dengan klub lain," ucap Kuswara.

"Kami dari manajemen juga tidak diam saja selama ini. Kami terus bernegosiasi dan berusaha jadi tak bisa diceritakan. Kami akan bicara saat sudah mencapai kata sepakat."

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.